Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Langkah Erick Thohir Bikin Liga 1 2023-2024 Layaknya Liga Inggris: Pasang Papan Iklan Canggih

Andika Rachmansyah , Jurnalis-Kamis, 15 Juni 2023 |15:00 WIB
Langkah Erick Thohir Bikin Liga 1 2023-2024 Layaknya Liga Inggris: Pasang Papan Iklan Canggih
Erick Thohir dalam konferensi pers jelang Liga 1 2023-2024 (Foto: MPI)
A
A
A

Erick Thohir menyebut, dengan adanya terobosan LED Perimeter Board di masing-masing stadion akan membuat Liga Indonesia tidak kalah menarik dari Liga Inggris. Atas hal itu, pria yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN itu juga memberikan apresiasi kepada pihak PT LIB selaku operator liga.

Tottenham Hotspur

“Karena itu PSSI serius membenahi Timnas, juga liga sebagai sebuah produk yang bisa dongkrak prestasi bola Indonesia. Terobosan liga kali ini luar biasa, ini pertama kali nanti seluruh klub punya LED. Gak kalah keren sama Liga Inggris,” ungkapnya.

“Ratingnya sepak bola Indonesia lebih tinggi secara liga dari Liga Inggris, tetapi visual di lapangannya juga mesti lebih bagus. Ini salah satu terobosan LIB yang harus saya apresiasi,” imbuh Erick Thohir.

Musim baru Liga 1 sendiri akan dimulai pada 1 Juli 2023 mendatang. Liga 1 2023-2024 dimainkan hingga 25 Mei 2024, dengan total ada 314 pertandingan yang bergulir di sepanjang musim.

(Reinaldy Darius)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement