Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Odion Ighalo Cetak 4 Gol di Semifinal Liga Champions Asia 2022-2023, Cristiano Ronaldo Langsung Kena Sindir!

Maulana Yusuf , Jurnalis-Senin, 27 Februari 2023 |17:22 WIB
Odion Ighalo Cetak 4 Gol di Semifinal Liga Champions Asia 2022-2023, Cristiano Ronaldo Langsung Kena Sindir!
Aksi Odion Ighalo bikin Cristiano Ronaldo kena sindir. (Foto: Instagram/@alhilal)
A
A
A

BINTANG AL Hilal, Odion Ighalo, mencetak 4 gol alias quattrick di semfinal Liga Champions Asia 2022-2023. Terpukau dengan keganasan penyerang asal Nigeria itu, Cristiano Ronaldo pun langsung kena sindir netizen Indonesia.

Odion Ighalo memborong 4 gol sekaligus untuk Al Hilal saat melawan Al Duhail (Qatar) di semifinal Liga Champions Asia 2022-2023. Pertandingan tersebut digelar di At Thumama Stadium, Qatar, pada Minggu, 26 Februari 2023.

Odion Ighalo

(Odion Ighalo, mesin gol Al Hilal)

Laga itu diwarnai hujan gol. Tampil agresif, Odion Ighalo membantu Al Hilal membantai klub asal Qatar itu dengan skor telak 7-0 tanpa balas. Selain Odion Ighalo, gol Al Hilal lainnya dicetak Moussa Marega 2 gol dan satu gol lainnya disumbangkan Salem Al Dawsari.

Berkat kemenangan tersebut, Al Hilal melaju ke final Liga Champions Asia 2022-2023. Di laga pamungkas, Al Hilal ditantang wakil Jepang, Urawa Reds Diamonds. Laga sendiri bakal digelar dua pertemuan, yakni pada 29 April dan 6 Mei 2023.

Menariknya, usai Odion Ighalo mencetak 4 gol di semfinal Liga Champions Asia 2022-2023, pemain Al Nassr Cristiano Ronaldo langsung kena sindiran. Seperti video yang diunggah akun TikTok @badronkokaknoka, ketajaman Odion Ighalo disandingkan dengan CR7 –panggilan Cristiano Ronaldo.

Bahkan, akun tersebut menyebut Odion Ighalo lebih hebat karena mencetak quattrick di level Liga Champions Asia dibandingkan dengan Cristiano Ronaldo yang hanya mencetak quattrick di Liga Arab Saudi 2022-2023. Sekadar diketahui, CR7 memborong empat gol dalam laga Al Nassr kontra Al Wehda di lanjutan Liga Arab Saudi 2022-2023 pada Jumat 10 Februari 2023 dini hari WIB.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement