Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Jelang Bela Timnas Indonesia U-20 di Piala Asia U-20 2023, Hugo Samir Dapat Nasihat dari Jacksen F Tiago

Andika Rachmansyah , Jurnalis-Senin, 27 Februari 2023 |10:39 WIB
Jelang Bela Timnas Indonesia U-20 di Piala Asia U-20 2023, Hugo Samir Dapat Nasihat dari Jacksen F Tiago
Hugo Samir mendapat nasihat dari sang ayah, Jacksen F Tiago. (Foto: instagram/hugosamir28)
A
A
A

JELANG membela Timnas Indonesia U-20 di Piala Asia U-20 2023, Hugo Samir mendapat nasihat dari sang ayah, Jacksen F Tiago. Hugo Samir diminta bisa mengendalikan emosi, mengingat wasit di Piala Asia U-20 2023 masuk kategori kejam dan tegas.

Sekadar diketahui, Hugo Samir masuk ke dalam 23 pemain Timnas Indonesia U-20 yang dibawa ke Piala Asia U-20 2023. Hugo Samir bakal bersaing dengan empat pemain lain di lini depan Timnas Indonesia U-20, yakni Hokky Caraka, Rabbani Tasnim, Ginanjar Wahyu dan Ronaldo Kwateh.

Hugo Samir

Sejauh ini, Hugo Samir masih diplot pelatih Timnas Indonesia U-20, Shin Tae-yong, sebagai pemain cadangan. Shin Tae-yong mengatakan Hugo Samir masih perlu beradaptasi untuk diandalkan sebagai pemain utama.

Karena itu, mumpung mendapat kesempatan tampil, Hugo Samir diminta Jacksen F Tiago untuk belajar mengontrol emosinya. Dengan begitu, Hugo Samir diharapkan bisa tampil lebih baik lagi.

“Selalu diingat. Belajar mengendalikan emosi,” tulis Jacksen F Tiago di kolom komentar Instagram Hugo Samir, Senin (27/2/2023).

“Jika Anda belajar mengendalikan diri, tidak ada yang akan pernah memiliki kendali atas Anda,” pria asal Brasil ini.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement