Share

Daftar 15 Negara yang Lolos ke Piala Dunia U-20 2023: Kolombia Jadi yang Terbaru!

Maulana Yusuf, MNC Portal · Selasa 07 Februari 2023 16:28 WIB
https: img.okezone.com content 2023 02 07 51 2760696 daftar-15-negara-yang-lolos-ke-piala-dunia-u-20-2023-kolombia-jadi-yang-terbaru-roJmSqB5Wv.jpg Timnas Kolombia U-20 lolos ke putaran final Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia. (Foto: Instagram/fcfseleccioncol)

DAFTAR 15 negara yang lolos ke Piala Dunia U-20 2023 akan diulas Okezone dalam artikel ini. Terdapat 15 negara yang telah memastikan diri lolos usai Kolombia menjadi tim terbaru yang menyegel tiket untuk tampil di Indonesia.

Piala Dunia U-20 2023 kali ini akan menjadi edisi ke-23 dan akan digelar di Indonesia. Pada edisi 2023 ini, akan menjadi Piala Dunia U-20 kedua yang diadakan di Asia Tenggara, setelah pertama sejak 1997 di Malaysia.

Nantinya, sebanyak 24 tim akan tampil di Tanah Air memperebutkan trofi Piala Dunia U-20 2023. Rencananya, turnamen tersebut dijadwalkan akan dihelat pada 20 Mei hingga 11 Juni 2023 mendatang.

Timnas Kolombia U-20

Timnas Indonesia U-20 sendiri sudah dipastikan lolos karena bertindak sebagai tuan rumah dan akan menjadi salah satu wakil dari Asia. Selain Tim Garuda Nusantara yang secara otomatis lolos, sejauh ini sudah ada total 15 negara yang lolos ke Piala Dunia U-20 2023.

Dari ke-15 negara tersebut, di antaranya untuk wakil Eropa terdapat lima tim yakni Inggris, Prancis, Israel, Italia, dan Slovakia. Kemudian, perwakilan dari Oseania yakni ada Fiji dan Selandia Baru.

Sementara untuk wakil CONCACAF, diwakili oleh Guatemala, Honduras, Amerika Serikat, serta Republik Dominika. Adapun untuk wakil Amerika Selatan atau Conmebol, yakni ada Brasil dan Uruguay.

Follow Berita Okezone di Google News

Teranyar, Kolombia menjadi tim terbaru yang lolos ke Piala Dunia U-20 2023 mewakili Conmebol. Mereka mendapat tiket ke Indonesia usai mengalahkan Ekuador dengan skor 1-0 di fase penentuan.

Dengan begitu, Kolombia menemani Brasil dan Uruguay dari zona Conmebol. Tentunya, Piala Dunia U-20 2023 ini akan menarik untuk dinantikan lantaran akan mempertontonkan para tim juara dunia yang digelar di Tanah Air.

Piala Dunia U-20 2023

Berikut 15 Negara yang Lolos ke Piala Dunia U-20 2023:

- Timnas Indonesia U-20

- Timnas Prancis U-20

- Timnas Inggris U-20

- Timnas Slovakia U-20

- Timnas Italia U-20

- Timnas Israel U-20

- Timnas Fiji U-20

- Timnas Selandia Baru U-20

- Timnas Honduras U-20

- Timnas Guatemala U-20

- Timnas Amerika Serikat U-20

- Timnas Republik Dominika U-20

- Timnas Brasil U-20

- Timnas Uruguay U-20

- Timnas Kolombia U-20

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini