Share

Meski Hanya Menang di Piala FA 2022-2023, Josep Guardiola Puas Manchester City Singkirkan Arsenal

Maulana Yusuf, MNC Portal · Sabtu 28 Januari 2023 14:29 WIB
https: img.okezone.com content 2023 01 28 45 2754724 meski-hanya-menang-di-piala-fa-2022-2023-josep-guardiola-puas-manchester-city-singkirkan-arsenal-QEP8PxmHrY.jpg Suasana laga Manchester City vs Arsenal. (Foto: Reuters)

MANCHESTER – Pelatih Manchester City, Josep Guardiola, senang timnya sukses menyingkirkan Arsenal dari Piala FA 2022-2023. Meski kemenangan itu bukan terjadi di Liga Inggris, bagi Guardiola Piala FA sama pentingnya dan hal itulah yang membuatnya puas.

Sebagaimana diketahui, The Citizens -julukan Manchester City- berhasil meraih kemenangan 1-0 atas Arsenal dalam putaran keempat Piala FA 2022-2023. Pertandingan tersebut berlangsung di Etihad Stadium, pada Sabtu (28/1/2023) dini hari WIB.

Gol semata wayang kemenangan Manchester City disumbangkan oleh Nathan Ake pada menit ke-64 usai menerima assist dari Jack Grealish. Berkat hasil ini, The Citizens berhak meraih tiket ke babak kelima Piala FA musim ini.

Manchester City vs Arsenal

Berbicara selepas pertandingan, Guardiola mengaku girang anak asuhnya bisa mengalahkan tim besutan Mikel Arteta. Meski bukan kompetisi utama Liga Inggris, pelatih berusia 52 tahun itu tetap bangga timnya bisa mencapai titik ini.

“(Pemain saya) sangat senang,” ungkap Pep Guardiola, dilansir dari laman resmi Manchester City, Sabtu (28/1/2023).

“Ini bukan Liga Inggris, ini kompetisi lain. Kami senang berada di sana setelah mengalahkan Chelsea dan Arsenal di dua putaran pertama," tambahnya.

Follow Berita Okezone di Google News

Selain itu, lanjut Guardiola, dirinya juga puas akan performa dari Erling Haaland cs. Meskipun, dia menyadari bahwa hasil ini akan dilupakan oleh Arsenal saat nanti bertandang ke markasnya pada lanjutan Liga Inggris musim ini.

“Pertandingan demi permainan. Piala FA adalah kompetisi yang penting, dan kami sangat puas, tetapi (hasil) ini akan dilupakan oleh mereka ketika kami berada di sana (kandang Arsenal)," kata Guardiola.

Man City vs Arsenal

Guardiola juga yakin kemenangan ini tidak akan banyak berpengaruh pada pertandingan Liga Inggris di Emirates Stadium pada pertengahan Februari 2023 mendatang. Dia yakin kedua tim akan mengubah taktik mereka dan juga beberapa pemain.

“Ini akan menjadi hari yang sama sekali berbeda di Emirates. Mikel tidak banyak melakukan rotasi di Liga Inggris," sambung Guardiola.

“Sekarang kami memiliki hari libur hingga pertandingan berikutnya. Waktunya istirahat sebentar dan mempersiapkan laga melawan Spurs," tutupnya.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini