JAKARTA - Pelatih Kancil WHW, Wahyudi mengaku tak begitu puas dengan hasil imbang 2-2 yang diraih timnya saat melawan Black Steel di laga lanjutan Liga Futsal Profesional 2022-2023. Menurutnya, Kancil seharusnya bisa memetik kemenangan bila melihat dari banyaknya peluang yang tercipta.
Bertanding di GOR POPKI, Cibubur, Jakarta Timur pada Minggu (15/1/2023) sore WIB, Kancil WHW mendapatkan hasil imbang 2-2 dengan Black Steel FC. Dua gol Black Steel FC dicetak oleh Holypaul Septinus Novrianto Soumilena (20') dan Muhammad Najib (35').
Meski mendapat tekanan dari Black Steel FC, Kancil WHW berhasil mencetak dua gol untuk membuat pertandingan berakhir imbang. Muhammad Fajriyan (37') dan Daniel Alves Dos Santos (40') menyelamatkan Kancil WHW dari kekalahan.

Selapas pertandingan Wahyudin menjelaskan Kancil WHW masih memiliki masalah dalam memaksimalkan peluang. Namun ia melihat masalah sama juga dimiliki oleh Black Steel FC yabg beberapa kali mendapatkan peluang, tetapi gagal mencetak gol.
"Kita masih memiliki masalah sama ketika mendapatkan peluang harus dimaksimalkan menjadi gol meski terlepas dari Black Steel juga memiliki banyak peluang," kata Wahyudin kepada MNC Portal Indonesia, Minggu (15/1/2023).
Lebih lanjut, Wahyudin menjelaskan Black Steel FC bisa bermain lebih kompak dibandingkan timnya karena sudah 3 tahun bersama. Ia pun melihat Holypaul Septinus Novrianto Soumilena menjadi pemain berbahaya dan menjadi sosk yang menakutkan bagi setiap tim yabg menghadapinya.
Follow Berita Okezone di Google News