ADA 4 pemain Timnas Indonesia yang layak dicoret jelang Piala Asia 2023. Menariknya, salah satu di antaranya merupakan penyerang dengan status naturalisasi!
Ya, usai kalah dari Vietnam di semifinal Piala AFF 2022, Timnas Indonesia akan dihadapkan dengan Piala Asia 2023. Turnamen bergengsi se-Asia itu rencananya bakal bergulir di Qatar, yang disebutkan bakal berlangsung awal tahun 2024 mendatang.
Meski sampai saat ini belum jadwal pasti kapan akan bergulir, juru taktik Timnas Indonesia, Shin Tae-yong tampaknya harus mempersiapkan tim lebih dini. Sebab itu, juru taktik asal Korea Selatan tersebut wajib mempertimbangkan pemain yang akan dipanggil mentas di Piala Asia 2023.
Mengenai itu, sejumlah pemain yang sebelumnya berlaga di Piala AFF 2022 dinilai tidak cukup greget, bahkan cenderung melempem. Tak heran jika sejumlah pemain besar kemungkinan akan dicoret dari skuad Garuda nantinya. Lantas, siapa pemain yang dimaksud?
Berikut 4 pemain Timnas Indonesia yang layak dicoret jelang Piala Asia 2023:
4. Hansamu Yama

4 pemain Timnas Indonesia yang layak dicoret jelang Piala Asia 2023 dimulai dari Hansamu Yama. Ya, pemain Persija Jakarta ini tak banyak dapat menit bermain di bawah asuhan Shin Tae-yong selama mentas di Piala AFF 2022.
Bahkan, bek 27 tahun ini hanya bermain sekali saat Timnas Indonesia bersua Brunei Darussalam di laga fase Grup A. Buruknya, Hansamu Yama menyiakan kesempatan mencetak gol, meski sudah berada di depan gawang tanpa pengawalan!
3. Muhammad Rafli

Kemudian, ada Muhammad Rafli yang dianggap tidak layak untuk berlaga kembali bersama Timnas Indonesia di Piala Asia 2023. Alasan kuatnya, Muhammad Rafli tak begitu tajam di lini serang Timnas Indonesia.
Ketika ia diturunkan ke lapangan, ia tak membawa banyak perubahan bagi Timnas Indonesia. Bahkan, Muhammad Rafli sangat minim kontribusi. Banyak yang beranggapan jika Muhammad Rafli yang sering dipanggil Timnas Indonesia gagal beradaptasi dengan gaya permainan skuad Garuda.