TIMNAS Vietnam sukses mendulang kemenangan ketiganya di fase Grup B Piala AFF 2022 kontra Myanmar pada Selasa, 3 Januari 2023 malam WIB. Pasukan Park Hang-seo itu melumat habis Myanmar dengan tiga gol tanpa balas.
Atas kemenangan itu, Park Hang-seo sendiri menyebut jika timnya sudah mencapai target sebagai juara Grup B Piala AFF 2022. Ia pun puas dengan kinerja anak buahnya selama bertarung di penyisihan grup Piala AFF 2022.

Di sisi lain, kemenangan tersebut membuat Vietnam keluar sebagai juara Grup B Piala AFF 2022 dengan koleksi 10 poin, hasil dari tiga kemenangan, satu imbang, dan tanpa kalah. Vietnam juga jadi satu-satunya tim yang nihil kebobolan sepanjang penyisihan fase grup!
Selain itu, tim berjuluk The Golden Star tersebut berhak melenggang ke semifinal. Nantinya, Vietnam akan menghadapi Timnas Indonesia, yang menempati posisi runner-up Grup A Piala AFF 2022.
Sementara selepas pertandingan kontra Myanmar, Park Hang-seo menegaskan Vietnam berhasil mencapai target menjadi juara grup. Ia pun berterima kasih kepada para pemainnya karena menujukan performa bagus di empat pertandingan babak penyisihan.
"Vietnam telah menyelesaikan targetnya untuk berada di puncak Grup B. Saya berterima kasih kepada para pemain setelah empat pertandingan terakhir," kata Park Hang-seo dilansir dari Zing News, Rabu (4/1/2023).
Pelatih asal Korea Selatan itu menjelaskan Singapura adalah satu-satunya lawan yang bisa menahan imbang Vietnam di Grup B Piala AFF 2022. Park Hang-seo mengaku khawatir dengan keselamatan para pemainnya, karena tampil di lapangan sintetis.

"Dalam pertandingan melawan Singapura, kami tidak bisa menang. Ketika Kami harus bermain di lapangan rumput buatan, saya sangat khawatir dengan keselamatan pemain saya," ucapnya.
Meski ditahan imbang Singapura, Park Hang-seo mengatakan Vietnam tetap bisa mencapai target. Pelatih 65 tahun itu merasa puas dengan penampilan timnya karena tak kemasukan satu gol di babak penyisihan grup.
"Hanya pertandingan melawan Singapura kami tidak menang, tetapi setelah itu kami masih mencapai tujuan. Vietnam tidak kemasukan satu gol pun di babak penyisihan grup," jelasnya.
Sementara di semifinal nanti, Vietnam akan bertindak sebagai tim tamu menghadapi Timnas Indonesia di leg pertama semifinal Piala AFF 2022. Laga tersebut akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat 6 Januari 2023.
Kemudian di leg kedua, Vietnam bakal menjamu Timnas Indonesia. Pertandingan tersebut berlangsung di Stadion My Dinh, Hanoi pada Senin 9 Januari 2023.
(Hakiki Tertiari )