NAPLES - Banyak pemain Napoli yang dapat beristirahat selama Piala Dunia 2022 bergulir karena beberapa nama di antaranya tak ikut membela Tim Nasional (Timnas) yang ikut di turnamen sepakbola empat tahunan tersebut. Menurut legenda sepakbola Italia, Giancarlo Antognoni, hal tersebut bisa menjadi keuntungan untuk Napoli untuk mempermudah merebut gelar Liga Italia 2022-2023.
Sebagaimana diketahui, I Partenopei -julukan Napoli- kini menjadi pemuncak klasemen sementara Liga Italia 2022-2023 dengan 41 poin. Tim itu unggul delapan poin dari AC Milan yang berada di peringkat kedua dengan 33 angka.
Melihat kondisi itu, Giancarlo Antognoni mengatakan performa Napoli memang cukup luar biasa berkat penampilan apik merek di musim. Karena itu, tim tersebut punya peluang kuat menjadi juara Liga Italia 2022-2023.
Apalago Antognoni melihat ada banyak pemain Napoli yang tidak ikut Piala Dunia 2022. Sehingga para pemain penting Napoli tetap dalam kondisi bugar untuk bisa berjuang sampai akhir musim 2022-2023.
"Napoli adalah kandidat nomor satu untuk juara Liga Italia. Tim itu tidak banyak pemain yang pergi ke Piala Dunia dalam minggu-minggu libur ini," ucap Giancarlo Antognoni dilansir dari Tuttomercato, Selasa (20/12/2022).
Pria berusia 68 tahun itu mengatakan dalam setiap laga yang dimainkan Napoli dengan performa para pemain cukup maksimal. Alhasil, tim itu belum terkalahkan dari 15 laga dalam kompetisi kasta teratas di Italia.
"Napoli bermain cukup baik. Dia pun memiliki skuad yang kuat," sambung Antognoni.
Lebih lanjut, Giancarlo Antognoni mengatakan Napoli harus tetap konsisten jika ingin meraih juara. Sebab tim-tim lainnya pun punya potensi menggeser mereka di papan klasemen jika tak berhati-hati.
"Tim-tim di belakangnya tangguh, seperti Inter, Milan dan Juventus," imbuhnya.
(Ramdani Bur)