HASIL Benfica vs Juventus di Liga Champions 2022-2023 akan dibahas di sini. Bianconeri -- julukan Juventus -- dipastikan gugur dari Liga Champions 2022-2023 setelah ditaklukkan dengan skor 3-4 di Estadio da Luz, Rabu (26/10/2022) dini hari WIB.
Juventus sudah tertinggal 1-3 pada babak pertama, lantaran hanya bisa mencetak gol sekali melalui Dusan Vlahovic (21') untuk membalas gol-gol Benfica oleh Antonio Silva (17'), Joao Mario (28'), dan Rafa Silva (38''). Di babak kedua, Rafa Silva mencetak gol keduanya pada menit ke-50 yang dibalas Arkadiusz Milik (77') dan Weston McKennie (79').
Jalannya laga
Babak pertama
Benfica bermain cukup lepas di menit-menit awal laga. Sebab, tim itu sangat tenang dalam membangun serangan ke lini pertahanan Juventus.
Juventus lebih menunggu permainan dalam laga itu. Pasalnya, Benfica cukup mendominasi laga dengan melancarkan berbagai serangan.
Pada menit ke-17, Benfica unggul atas Juventus lebih dahulu. Satu gol Benfica itu diciptakan oleh Antonio Silva.
Pada menit ke-21, Juventus menyamakan kedudukan. Gol ditorehkan Vlahovic sempat dianulir karena offside namun wasit mengesahkannya setelah memantau dengan menggunakan VAR.
Benfica kembali unggul atas Juventus pada menit ke-27. Kali ini Joan Mario mencetak gol lewat tendangan penalti.
Pada menit ke-32, Benfica makin menjauh dari Juventus. Sebab, Rafa Silva berhasil mencetak gol dan membawa timnya unggul 3-1 atas tim asal Italia itu.
Sampai akhir babak pertama tidak ada tambahan gol lagi. Benfica unggul 3-1 atas Juventus sementara waktu.
Babak Kedua
Juventus berusaha mendominasi laga atas Benfica. Sebab, tim itu berambisi bisa mencetak gol untuk mengejar ketertinggalan.
Juventus belum bisa mencetak gol tambahan untuk mengejar ketertinggalan. Sebab, pertahanan tim asal Portugal masih cukup kokoh.
Pada menit ke-50, Benfica malah bisa kembali mencetak gol ke gawang Juventus. Gol tersebut kembali diciptakan oleh Rafa Silva.
Pada menit ke-77, Juventus akhirnya bisa mencetak gol kedua. Gol itu dilesatkan oleh Arkadiusz Milik usai memanfaatkan umpan mendatar dari rekannya.
Juventus pun makin percaya diri dalam laga itu. Sebab, harapan tim kembali muncul usai mencetak gol lewat Mckennie pada menit ke-79.
Namun, kedudukan tidak berubah sampai akhir laga. Benfica menang 4-3 dan lolos ke babak 16 besar.
Susunan pemain Benfica melawan Juventus
Benfica: Vlachodimos, Bah, A. Silva, Otamendi, Alex Grimaldo, Fernandez, Luis, Mario, R. Silva, Aursnes, Ramos
Pelatih: Roger Schmidt
Juventus: Szczęsny, Gatti, Bonucci, Danilo, Kostic, Rabiot, Locatelli, Mckennie, Cuadrado; Kean, Vlahovic
Pelatih: Massimiliano Allegri
(Reinaldy Darius)