Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Raphinha Hijrah ke Barcelona, Leeds United Ingin Bajak Christian Pulisic dari Chelsea

Andika Rachmansyah , Jurnalis-Rabu, 28 September 2022 |17:42 WIB
Raphinha Hijrah ke Barcelona, Leeds United Ingin Bajak Christian Pulisic dari Chelsea
Raphinha pindah ke Barcelona dari Leeds United. (Foto: Instagram/@fcbarcelona)
A
A
A

LEEDS Leeds United sedang mencari pengganti Raphinha yang memutuskan pindah ke Barcelona. Juru taktik Leeds United, Jesse Marsch, pun dikabarkan ingin membajak Christian Pulisic dari Chelsea.

Leeds tampaknya memang butuh sosok pengganti Raphinha untuk menambah daya gedor mereka di lini serang. Sosok Pulisic tampaknya menjadi salah satu nama yang cocok untuk mengganti pemain asal Brasil itu.

Raphinha

Pasalnya, Marsch selaku pelatih sangat mengagumi Pulisic. Menurutnya, pemain Chelsea itu merupakan talenta terbaik yang dimiliki negaranya saat ini. Mengingat, mereka sama-sama berasal dari Amerika Serikat.

BACA JUGA: Neymar Jr Jadi Alasan Utama Raphinha Pilih Barcelona ketimbang Chelsea

"Christian (Pulisic) adalah talenta besar, besar, yang terbaik di negara kita (Amerika). Harapan kepadanya tinggi, dia telah memenuhi banyak harapan itu,” ucap Marsch, dikutip dari Leeds Live, Rabu (28/9/2022).

BACA JUGA: Takut Raphinha Cedera, Barcelona Minta Pelatih Timnas Brasil untuk Hati-Hati

Marsch bahkan blak-blakan tertarik untuk bekerja sama dengan Pulisic. Juru taktik berusia 48 tahun itu mengaku bahwa pemain Chelsea itu selalu menyulitkan dirinya, kala tim yang dilatihnya bersua dengan Pulisic.

“Setiap kali saya melatih melawan dia, dia mencetak gol. Saya tidak memiliki kritik negatif,” ungkapnya.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement