2. Gianluigi Buffon - Italia
Salah satu kiper legendaris yang dimiliki Italia, Gianluigi Buffon berhasil tampil selama lima edisi di Piala Dunia. Legenda Juventus ini tercatat pernah membela Timnas Italia di Piala Dunia pada 1998, 2002, 2006, 2010, dan 2014.
Sepanjang kariernya di Piala Dunia, kiper yang kini membela Parma Calcio 1913 tampil sebanyak 14 kali dengan hanya kebobolan 10 gol. Karena kemampuannya yang apik ini, Buffon berhasil mengantarkan Italia sebagai juara Piala Dunia 2006.
1. Rafael Marquez - Meksiko
Mantan pemain Barcelona yang satu ini rupanya telah ikut andil dalam pertandingan Piala Dunia bersama Timnas Meksiko selama lima kali berturut-turut.
Marquez tercatat telah bermain pada Piala Dunia 2002, 2006, 2010, 2014, dan 2018. Selama itu, ia berhasil tampil 19 kali dengan torehan 6 gol. Prestasinya tersebut mampu menyamai seniornya, Antonio Carbajal.
Keempat nama tersebut rupanya bisa dikalahkan oleh para pemain baru yang juga akan berlaga di Piala Dunia untuk yang kelima kalinya di Qatar akhir tahun ini. Di antaranya adalah Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.
Demikian 4 pemain yang tampil di lima edisi Piala Dunia secara berturut-turut.
(Djanti Virantika)