Selanjutnya, ada pertandingan Grup 4 yang mempertemukan Polandia vs Belanda di Stadion Warsawa, Jumat (23/9/2022), dini hari WIB. Pertandingan sejatinya berjalan cukup berimbang, tetapi tim tamu yang akhirnya meraih poin penuh.
Belanda menang 2-0 berkat gol-gol dari Cody Gakpo (13’) dan Steven Bergwijn (60’). Alhasil, Robert Lewandowski dan kolega harus menanggung malu di kandang sendiri.
Berikut hasil UEFA Nations League 2022-2023 semalam:
Liga A
Belgia 2-1 Wales
Kroasia 2-1 Denmark
Prancis 2-0 Austria
Polandia 0-2 Belanda
Liga C
Kazakhstan 2-1 Belarusia
Lithuania 1-1 Kepulauan Faroe
Turki 3-3 Luksemburg
Slovakia 1-2 Azerbaijan
Liga D
Latvia 1-2 Moldova
Liechtenstein 0-2 Andorra
(Andika Pratama)