“Dua poin terkuat Vietnam U-20 adalah kualitas operan dan kemampuan bergerak tanpa bola mereka sangat berbeda. Jadi, kami harus mempersiapkan diri dengan baik jika ingin menang, kami harus melakukan yang terbaik untuk lolos,” kata Shin Tae-yong, dilansir dari Soha.vn, Sabtu (17/9/2022).
Lebih lanjut, Shin Tae-yong juga ingin agar anak asuhnya segera melupakan kemenangan di dua laga sebelumnya. Menurutnya, Timnas Vietnam U-20 berada di level yang berbeda dengan Timor Leste U-20 dan Hong Kong U-20.

Oleh sebab itu, Shin Tae-yong mengatakan bahwa kemenangan telak di dua laga sebelumnya bukan tolok ukur untuk memenangkan pertandingan. Eks pelatih Timnas Korea Selatan itu menekankan agar para pemain terus waspada dan tidak jemawa.
“Timnas Vietnam U-20 benar-benar berbeda dengan Timor Leste dan Hong Kong, kami tidak bisa menjadikan dua laga itu sebagai tolak ukur laga yang akan datang,” pungkasnya.
(Djanti Virantika)