JAKARTA – 10 pemain Persija Jakarta dipanggil Shin Tae-yong untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U-19. Pihak Persija Jakarta pun akan melepas 10 pemain mudanya itu ke Timnas Indonesia U-19 secara bertahap.
Hal ini dilakukan karena masih ada lima pemain yang dibutuhkan kinerjanya untuk tim berjuluk Macan Kemayoran itu pada Liga 1 2022-2023. Mereka adalah Cahya Supriyadi, Muhammad Ferarri, Frengky Missa, Alfrianto Nico, dan Ginanjar Wahyu.
Rencananya, pemusatan latihan Timnas Indonesia U-19 sendiri akan berlangsung di Jakarta mulai 24 Agustus sampai 7 September 2022. TC itu sebagai persiapan tim berjuluk Garuda Nusantara tampil dalam Kualifikasi Piala Asia U-20 di Surabaya, 14-18 September 2022.
BACA JUGA: Media Vietnam Umbar Provokasi, Sebut Shin Tae-yong Ketakutan Jelang Kualifikasi Piala Asia U-20 2023
PSSI dan pelatih Timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong, telah memberikan izin kepada Persija untuk melepas pemain dalam dua gelombang. Namun, lima pemain dari tim akademi dipersilakan merapat ke TC sesuai jadwal.
BACA JUGA: Shin Tae-yong Panggil 36 Pemain untuk TC Timnas Indonesia U-19, Ketum PSSI Doakan yang Terbaik
Sementara itu, lima sisanya yang berasal dari tim utama Persija akan dilepas pada 12 September 2022. Tepatnya setelah Persija melawan vs Barito Putera pada 11 September 2022.
Wakil Presiden Persija, Ganesha Putera, mengatakan komunikasi timnya dengan PSSI berjalan cukup baik. Hal itu membuat Persija diperbolehkan mengirim pemain dengan dua tahap.