YOGYAKARTA – Para pemain Timnas Indonesia U-16 tengah berjuang di Piala AFF U-16 2022. Kendati beraksi seperti pemain profesional, para penggawa Timnas Indonesia U-16 merupakan remaja yang mudah rindu kepada orang tua masing-masing.
Untuk mengobati kerinduan tersebut, foto orang tua dari para pemain Timnas Indonesia U-16 dipajang di ruang ganti. Menatap foto-foto tersebut diharapkan menambah motivasi dari para pemain Timnas Indonesia U-16.
Pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti, pun mengungkapkan, bahwa dirinya berusaha menjadi ayah, kakak, bahkan teman untuk anak-anak asuhnya. Dia pun mau mendengarkan curahan hati dari para pemainnya.
"Saya menempatkan sebagai pelatih, ayah, kakak, bisa sejajar seperti teman," Ujar Bima seusai latihan, Selasa (02/08/22).
"Ya, kadang mereka curhat juga kangen sama orang tua karena, ya, mereka masih butuh perhatian orang tua. Makanya, saat saya berbicara hati ke hati dan tanya pekerjaan orang tua, pasti sedih semua," tutur Bima.
"Ya, mohon maaf, rata-rata dari mereka ingin membahgiakan orang tua dan itu yang paling mereka ingin banget," ujar Bima.
Bima percaya metode itu akan menjadi sistem pendukung dan bentuk motivasi untuk para pemain Timnas Indonesia U-16. Diharapkan, penampilan Timnas Indonesia U-16 pun makin bagus pada setiap pertandingannya.
"Walaupun secara fisik tidak hadir, Insyaallah, orang tua akan bangga dan mendoakan," ungkap Bima.
Follow Berita Okezone di Google News