Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Tuan Rumah Piala AFF U-16 2022, Timnas Indonesia U-16 Diminta Sapu Bersih Laga dengan Kemenangan

Maulana Yusuf , Jurnalis-Selasa, 26 Juli 2022 |17:44 WIB
Tuan Rumah Piala AFF U-16 2022, Timnas Indonesia U-16 Diminta Sapu Bersih Laga dengan Kemenangan
Bima Sakti ingin Timnas Indonesia U-16 memaksimalkan status tuan rumah Piala AFF U-16 2022 (Foto: Twitter/@PSSI)
A
A
A

YOGYAKARTA Piala AFF U-16 2022 akan berlangsung di Yogyakarta, Indonesia, pada 31 Juli hingga 12 Agustus mendatang. Sebagai tuan rumah, Timnas Indonesia U-16 seharusnya bisa tampil maksimal.

Pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti, pun menekankan kepada anak asuhnya, bahwa status tuan rumah harus dimanfaatkan dengan maksimal. Dia ingin Garuda Asia menyapu bersih semua pertandingan dengan kemenangan.

Timnas Indonesia U-16 latihan (Foto: PSSI)

Sebelum turnamen kelompok umur ini dimulai, Timnas Indonesia U-16 telah menjalani pemusatan latihan di Yogyakarta. Ada 30 pemain yang masuk dalam skuad sementara Timnas Indonesia U-16.

“Sebagai tuan rumah, saya mau tim bermain menekan dan lebih ke depan," ungkap Bima Sakti, dilansir dari laman resmi PSSI, Selasa (26/7/2022).

Selain itu, Bima Sakti juga menginginkan anak asuhnya bisa tampil efektif dan efisien pada semua pertandingan. Sebab, dia tidak ingin meremehkan setiap lawan Timnas Indonesia U-16.

"Kami harus memaksimalkan setiap pertandingan yang semuanya penting. Saya menekankan kepada pemain mereka mesti fokus dan berusaha memenangkan laga demi laga," cetus Bima Sakti.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement