Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Piala AFF U-19 2022: Gelandang Timnas Thailand U-19 Ini Tidak Peduli Timnas Indonesia U-19 Dapat Dukungan Langsung dari Suporter

Ilham Sigit Pratama , Jurnalis-Rabu, 06 Juli 2022 |02:18 WIB
Piala AFF U-19 2022: Gelandang Timnas Thailand U-19 Ini Tidak Peduli Timnas Indonesia U-19 Dapat Dukungan Langsung dari Suporter
Seksan Ratree tak peduli Timnas Indonesia didukung oleh suporter kesayangannya (Foto: Instagram/@changsuek)
A
A
A

GELANDANG Timnas Thailand U-19, Seksan Ratree tidak peduli dengan dukungan yang mengalir dari suporter Timnas Indonesia U-19, yang bakal memadati Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi hari ini, Rabu (6/7/2022). Pemain 19 tahun itu justru tetap yakin, timnya mampu mendulang tiga poin.

Seperti diketahui, Timnas Thailand U-19 akan menghadapi Timnas Indonesia U-19 di lanjutan matchday ketiga Grup A Piala AFF U-19 2022. Laga tersebut akan dihelat di Stadion Patriot Candrabhaga, pada Rabu (6/7/2022) malam pukul 20.00 WIB.

Timnas Thailand U-19

Sekadar informias, tiket laga tersebut kabarnya sudah ludes terjual. Diperkirakan bahwa Stadion Patriot Candrabhaga akan terisi penuh.

Hal tersebut tentu menjadi tantangan tersendiri bagi Timnas Thailand U-19 meraih kemenangan. Akan tetapi, Seksan Ratree tak peduli hal tersebut.

Ia meyakini, tim berjuluk Gajah Perang Muda bisa tampil impresif di hadapan ribuan suporter Timnas Indonesia U-19. Ia pun, tidak mempermasalahkan kehadiran ribuan suporter Timnas Indonesia U-19 di lapangan.

Seksa Ratree seolah tidak peduli dengan kehadiran suporter Timnas Indonesia U-19. Dirinya tetap yakin bisa mendulang poin penuh meski sadar akan bermain di bawah tekanan.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement