Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Media China Sebut Piala Asia 2023 Berpotensi Ditunda, Bagaimana Nasib Shin Tae-yong dan Timnas Indonesia?

Ramdani Bur , Jurnalis-Kamis, 23 Juni 2022 |11:45 WIB
Media China Sebut Piala Asia 2023 Berpotensi Ditunda, Bagaimana Nasib Shin Tae-yong dan Timnas Indonesia?
Timnas Indonesia akan tampil di Piala Asia 2023. (Foto: PSSI)
A
A
A

“Sudah sebulan AFC belum menemukan negara yang bakal menjadi tuan rumah Piala Asia 2023. Jika tidak ada negara yang mau mengambil alih hak tuan rumah, kemungkinan Piala Asia 2023 ditunda sangat besar,” tulis Sohu.

“Baru-baru ini AFC menghubungi CFA. CFA bersedia menjadi tuan rumah asalkan ada pembatasan untuk suporter dan media di stadion. Aturan ini akan dipegang CFA dan AFC tidak berhak ikut campur,” lanjut laporan tersebut.

Jika Piala Asia 2023 diundur semisal digeser ke awal Januari 2024, ini merupakan keuntungan bagi Shin Tae-yong dan Timnas Indonesia. Sebab, jika Piala Asia 2023 diundur, Shin Tae-yong jadi lebih fokus mempersiapkan Timnas Indonesia senior.

Shin Tae-yong

(Shin Tae-yong butuh waktu untuk membentuk Timnas Indonesia yang tangguh)

Beda halnya jika Piala Asia 2023 dilangsungkan sesuai jadwal pada 16 Juni hingga 16 Juli 2023. Fokus dan konsentrasi Shin Tae-yong bakal terpecah karena pada Mei-Juni 2023 Timnas Indonesia U-20 akan turun di Piala Dunia U-20 2023.

Satu hal yang pasti jika Piala Asia 2023 mengalami pengunduran, PSSI wajib memperpanjang kontrak Shin Tae-yong. Sebab, kontrak Shin Tae-yong bersama Timnas Indonesia berakhir pada 31 Desember 2023.

(Ramdani Bur)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement