KLASEMEN akhir Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023 telah diketahui, di mana Tim Nasional (Timnas) Yordania keluar sebagai juara grup dengan koleksi sembilan poin dari tiga laga yang dimainkan. Sementara Timnas Indonesa yang finis di urutan kedua akan menemani Yordania bermain di Piala Asia 2023.
Ya, Yordania dan Timnas Indonesia telah mendapatkan tiket ke Piala Asia 2023. Tentunya Yordania bisa ke putaran final Piala Asia 2022 karena statusnya sebagai juara Grup A.
Sedangkan Timnas Indonesia mendapatkan tiket ke Piala Asia 2023 lantaran sukses menjadi lima runner-up terbaik dari enam grup. Pada klasemen runner-up terbaik Kualifikasi Piala Asia 2023 tersebut, Timnas Indonesia bahkan sanggup menempati posisi kedua dengan total enam poin.

Pasukan Shin Tae-yong hanya kalah dari Kyrgyzstan yang mengoleksi tujuh poin. Namun, terlepas dari posisi klasemen runner-up terbaik tersebut, intinya skuad Garuad masuk ke dalam lima besar dan berhak lolos ke Piala Asia 2023.
Timnas Indonesia sendiri mengunci posisi runner-up di Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023 usai membabat habis Timnas Nepal. Witan Sulaeman dan kawan-kawan tepatnya mampu menghancurkan Nepal dengan skor 7-0.
Berkat kemenangan itu, tiga poin yang didapatkan serta jumlah gol yang dibuat, maka tak heran Timnas Indonesia bisa mengamankan posisi kedua dan lolos ke Piala Asia 2023. Para pemain Timnas Indonesia berhasil bermain baik dan mampu mengurung permainan Nepal.