Terakhir untuk Grup D, tuan rumahnya adalah Arema FC. Mereka akan bersua dengan Persikabo 1973, PSM Makassar, serta Persik Kediri. Kota Malang menjadi tuan rumah di grup ini.

Pada hari ini, Sabtu, 11 Juni 2022, pembukaan secara simbolis Piala Presiden 2022 pun akan dimulai. Rencananya, pembukaan ini akan digelar di Stadion Manahan Solo, Surakarta, Jawa Tengah.
Setelah acara seremonial pertandingan pembuka Grup A, Persis Solo melawan PSS Sleman bakal dihelat. Laskar Sambernyawa -julukan Persis Solo- yang menjadi tim promosi Liga 1 2022-2023 ditantang Super Elang Jawa -julukan PSS Sleman- pada pukul 16.00 WIB.
Kemudian, secara terpisah dari Grup D, Arema FC akan bentrok kontra PSM Makassar. Singo Edan -julukan Arema- kali ini akan mendapatkan perlawanan ketat dari Juku Eja -julukan PSM Makassar, di Stadion Kanjuruhan Malang, Jawa Timur pukul 20.30 WIB.
Berikut jadwal Piala Presiden 2022 hari ini, Sabtu (11/6/2022):
Pukul 16.00 WIB: Persis Solo vs PSS Sleman
Pukul 20.30 WIB: Arema FC VS PSM Makassar
(Hakiki Tertiari )