JADWAL siaran langsung sepakbola SEA Games 2021 di RCTI dan iNewsTV hari ini, Selasa (10/5/2022) sudah dirilis. Rencananya, RCTI dan iNewsTV akan menyiarkan secara langsung laga Timnas Indonesia U-23 vs Timnas Timor Leste U-23 mulai pukul 19.00 WIB.
Timnas Indonesia U-23 akan melakoni laga kedua mereka dengan bertemu Timor Leste di cabang olahraga sepakbola putra SEA Games 2021. Pada pertandingan sebelumnya, Timnas Indonesia harus menerima kekalahan 0-3 dari Vietnam pada Jumat, 6 Mei 2022 malam WIB.
Bisa dibilang hanya kemenangan yang membuka peluang Timnas Indonesia U-23 lolos ke semifinal SEA Games 2021. Untuk lolos ke fase gugur, Timnas Indonesia U-23 wajib menang di tiga laga tersisa fase grup kontra Timor Leste, Filipina dan Myanmar.
Begitu juga dengan Timor Leste yang belum memetik poin kala bersua Filipina dan Myanmar. Di pertandingan sebelumnya, Timor Leste harus mengakui keunggulan Myanmar dengan skor 2-3. Bahkan di laga perdana, Timor Leste dihajar Filipina 0-4!
Lantas, akankah anak asuh Shin Tae Yong berhasil meraih kemenangan perdananya di laga kali ini? Saksikan Indonesia vs Timor Leste di babak penyisihan Grup A SEA Games 2021, hari ini Selasa (10/5/2022) mulai pukul 18.50 WIB LIVE di iNews dan RCTI.
Selanjutnya, ada Myanmar vs Filipina. Dari hasil pertandingan sebelumnya, Filipina harus berakhir imbang 0-0 kala bersua tuan rumah Vietnam.
(Timnas Filipina U-23 puncaki klasemen sementara Grup A SEA Games 2021)
Sementara itu, Myanmar menaklukkan Timor Leste. Pada laga kali ini, siapakah yang berhasil meraih kemenangan? Saksikan Myanmar vs Filipina di babak penyisihan Grup A SEA Games 2021 pukul 01.00 WIB delay di iNews.
Dukung dan saksikan perjuangan atlet-atlet terbaik Indonesia meraih medali terbanyak dan menjadi juara umum di SEA Games 2021 pada 6 Mei 2022 - 23 Mei 2022 secara LIVE di iNews, juga MNCTV dan RCTI. Selain itu, juga dapat disaksikan streaming melalui Vision+ dan RCTI+.
#iNews #MNCGroup #SEAGames #SoutheastAsianGames #2021
Berikut jadwal siaran langsung sepakbola SEA Games 2021 di RCTI dan iNewsTV hari Ini:
Selasa, 10 Mei 2022 pukul 19.00 WIB
Timnas Indonesia U-23 vs Timnas Timor Leste U-23
(Ramdani Bur)