“Masih ada beberapa pertandingan untuk dimenangkan, tetapi itulah yang akan memberikan kepuasan terbesar bagi kami. Anda tidak akan menemukan skuad dengan usia rata-rata yang rendah di Serie A yang menantang untuk Scudetto,” sambungnya.
“Mereka semua adalah kapten, mereka menaruh begitu semangat dan kepositifan dalam pekerjaan mereka, kami perlu menikmatinya,” ucapnya.
Kemenangan atas Lazio membuat Milan masih bersaing ketat dalam perebutan gelar juara Liga Italia 2021-2022. Di belakang mereka, ada Inter Milan yang kini hanya terpaut 2 poin di klasemen.
Sementara itu, Milan akan menghadapi Fiorentina dalam laga berikutnya. Laga itu akan digelar pada Minggu 1 Mei 2022 malam WIB.
(Djanti Virantika)