Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Barito Putera Ada di Zona Degradasi, Bhayangkara FC Pantang Pandang Remeh sang Lawan

Rio Eristiawan , Jurnalis-Selasa, 01 Februari 2022 |03:01 WIB
Barito Putera Ada di Zona Degradasi, Bhayangkara FC Pantang Pandang Remeh sang Lawan
Bhayangkara FC tidak pandang remeh Barito Putera meski sang lawan ada di zona degradasi (Foto: Liga Indonesia Baru)
A
A
A

DENPASAR - Pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster, tidak mau meremehkan Barito Putera yang ada di zona degradasi. Pertandingan lanjutan Liga 1 2021-2022 ini akan berlangsung di Stadion Gelora Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Selasa (1/2/2022), sore WIB.

The Guardian akan mencoba bangkit untuk meraih kemenangan kembali usia menelan kekelahan dari Persik Kediri. Apalagi, Bhayangkara telah melakukan evaluasi dari hasil buruk itu.

Bhayangkara FC (Foto: Instagram/bhayangkarafc)

Munster pun mengakui kekalahan dari persik memberi pelajaran berharga untuk timnya. Tetapi, ia mengaku senang karena timnya tidak membutuhkan waktu lama untuk kembali bermain sehingga punya peluang untuk bangkit dalam waktu dekat.

"Jadi, ada beberapa hal positif yang bisa kami ambil sebagai pelajaran. Bagusnya lagi, jeda pertandingan besok tidak terlalu panjang dari pertandingan sebelumnya sehingga pemain tidak terlalu banyak memikirkan soal pertandingan berikutnya," kata Munster dalam konferensi pers virtual jelang laga, Selasa (1/2/2022).

Sementara itu, untuk pertandingan nanti, tidak ada pemain yang absen dari kubu Bhayangkara. Akan tetapi, mereka tidak bisa diperkuat beberapa pemain akibat akumulasi kartu.

"Untuk pertandingan besok, pemain tidak ada yang mengalami cedera. Tapi, hanya ada beberapa pemain yang tidak bisa bermain karena akumulasi," ucapnya.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement