SINGAPURA - Pelatih Singapura, Tatsuma Yoshida, mencatat beberapa pemain Tim Nasional (Timnas) Indonesia, yang dianggap berbahaya, jelang leg II semifinal Piala AFF 2020. Salah satunya adalah pemain FK Senica, Egy Maulana Vikri.
Wajar jiika arsitek asal Jepang itu memperhatikan pemain-pemain terbaik Skuad Garuda. Apalagi, Singapura sudah mencicipi kualitas para pemain Timnas Indonesia pada leg I yang berakhir 1-1 di National Stadium, Rabu (22/12/2021) malam WIB.
Egy Maulana Vikri memang baru bergabung ke skuad Timnas Indonesia, tetapi dia menarik perhatian Yoshida. Hal itu membuktikan, bahwa Egy memang memiliki kualitas.
"Nomor 10 (Egy Maulana Vikri) karena dia akan segera dimainkan," kata Tatsuma dalam konferensi pers virtual, Jumat (24/12/2021).
Selain Egy di lini serang, sejumlah nama lainnya datang dari berbagai posisi. Mereka adalah Witan Sulaeman, Ramai Rumakiek, Ezra Walian, Pratama Arhan, Asnawi Mangkualam, Alfeandra Dewangga, Elkan Baggot, dan Rizky Ridho.
"Kemudian nomor 8 (Witan), 7 (Ezra), 20 (Ramai), 12 (Arhan), 14 (Asnawi), 28 (Dewangga), 30 (Elkan), 5 (Rizky) mereka memiliki kualitas yang sangat baik," ujarnya.