Kini, Shin berhasil mengantar Timnas Indonesia lolos ke semifinal Piala AFF 2020 sebagai jawara grup. Ya, kemenangan 4-1 atas Malaysia membuat Timnas Indonesiaa kukuh di puncak klasemen Grup B Piala AFF 2020 dengan koleksi 10 poin.
Meski memiliki koleksi poin yang sama dengan Timnas Vietnam, Skuad Garuda berhasil unggul dalam selisih gol. Di pertandingan semifinal, Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Singapura yang merupakan runner up Grup A Piala AFF 2020.
Laga semifinal melawan Singapura pun akan berlangsung dua leg. Leg pertama akan berlangsung pada Rabu 22 Desember 2021 dan leg kedua dihelat pada Sabtu 25 Desember 2021.
(Rivan Nasri Rachman)