Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Salju Tebal Tutupi Turf Moor, Laga Burnley vs Tottenham Hotspur pun Ditunda

Cikal Bintang , Jurnalis-Minggu, 28 November 2021 |21:34 WIB
Salju Tebal Tutupi Turf Moor, Laga Burnley vs Tottenham Hotspur pun Ditunda
Laga Burnley vs Tottenham Hotspur ditunda karena salju tebal menutupi Turf Moor (Foto: Reuters)
A
A
A

BURNLEY – Cuaca buruk membuat laga Burnley vs Tottenham Hotspur dalam lanjutan Liga Inggris 2021-2022 ditunda. Kandang Burnley, Turf Moor, tertutupi salju.

Awalnya, laga tersebut akan dilangsungkan pada Minggu (28/11/2021), pukul 20.50 WIB. Akan tetapi, Premier League menginformasikan, bahwa laga ditunda karena salju tebal yang menutupi lapangan.

Salju tutupi Stadion Turf Moor (Foto: Reuters)

Padahal, staf Burnley sudah berusaha semaksimal mungkin untuk membersihkan salju di lapangan Turf Moor. Akan tetapi, pertandingan akhirnya ditunda dan akan dijadwalkan ulang.

“Pertandingan Liga Inggris Minggu antara Burnley dan Tottenham Hotspur di Turf Moor telah ditunda karena cuaca buruk,” tulis keterangan resmi Premier League, Minggu (28/11/2021).

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement