Sementara itu, duel tersebut akan menjadi pertemuan yang menarik mengingat kedua tim sedang mengincar poin penuh. Saat ini, Nerazzurri -julukan Inter Milan- berada di urutan ketiga klasemen sementara Liga Italia 2021-202.

Sementara, Bianconeri -julukan Juventus- berupaya bangkit lagi usai mengalami masa sulit di awal musim. Saat ini, skuad besutan Massimiliano Allegri berada di posisi ketujuh klasemen sementara Liga Italia 2021-2022.
Jadi, akankah Barella dan Locatelli sanggup memperlihatkan permainan yang menarik hingga membuat Mancini terpukau? yang pasti baik Barella dan Locatelli akan tampil maksimal untuk membuat tim yang mereka bela menang.
(Rivan Nasri Rachman)