KLASEMEN Liga Champions 2021-2022 Grup E-H hingga matchday ketiga menunjukkan sejumlah tim berhasil melakukan perubahan posisi. Hal ini turut dialami Manchester United dan juga Barcelona.
Dari Grup E, Barcelona akhirnya mendapatkan poin pertamanya di Liga Champions usai menang tipis atas Dynamo Kiev. Bermain di Camp Nou, Kamis (22/10/2021) dini hari WIB, Barcelona berhak meraih poin penuh berkat gol ciamik dari Gerard Pique pada menit ke-36.

Gol ini membawa Barcelona menang dan sekaligus memperbaiki posisi di klasemen. Kini, Barcelona naik ke peringkat tiga dengan koleksi tiga poin. Armada Ronald Koeman mengungguli Dynamo Kiev yang baru mendapatkan satu poin dan kini tengah menjadi juru kunci.
Posisi puncak klasemen Grup E sendiri masih diisi oleh Bayern Munich yang kembali meraih kemenangan. Kini, Bayern sudah mengemas 9 poin. Di belakangnya, ada Benfica dengan raihan 4 poin.
Beralih ke Grup F, perubahan posisi juga terjadi di sini. Manchester United sukses mengudeta posisi Atalanta di puncak klasemen Grup F. Hal ini terjadi karena Man United berhasil melibas Atalanta kala melakukan lawatan ke Stadion Old Trafford pada dini hari tadi.
Harus tertinggal lebih dahulu dari Atalanta dengan skor 2-0, Cristiano Ronaldo cs berhasil bangkit dan akhirnya berbalik unggul menjadi 3-2. Skor pun bertahan hingga akhir laga. Dengan tambahan tiga poin ini, Man United pun berhak menempati puncak klasemen sementara karena sudah mengemas 6 poin.

Sementara Atalanta, mereka bergeser ke posisi kedua dengan 4 poin. Atalanta ditempel ketat Villarreal yang juga mengoleksi jumlah poin sama. Terakhir, ada Young Boys dengan tiga poin.