PREDIKSI skor Real Betis vs Real Madrid di pekan ketiga Liga Spanyol 2021-2022 yang berlangsung pada Minggu, 29 Agustus 2021 pukul 03.00 WIB coba disusun Okezone. Laga ini teramat penting bagi Real Betis dan Real Madrid yang sama-sama gagal memenangkan pertandinga di pekan kedua Liga Spanyol 2021-2022 yang berlangsung minggu lalu.
Di pekan kedua, Los Verdiblancos -julukan Real Betis– hanya bermain 1-1 kontra Cadiz. Padahal, Real Betis bermain di kandang sendiri.

(Vinicius Jr (kiri) siap berduel dengan Kylian Mbappe)
Sementara Real Madrid yang sempat unggul lebih dulu, pada akhirnya hanya sanggup bermain 3-3 kontra Levante. Namun, berdasarkan atmosfer terkini, skuad Los Blancos -julukan Real Madrid– sedikit dijagokan memenangkan pertandingan.
Sebab, Real Madrid dikabarkan bakal kedatangan salah satu penyerang terbaik di dunia saat ini, Kylian Mbappe. Kabar kehadiran Kylian Mbappe diprediksi bakal menguatkan mental Karim Benzema dan kawan-kawan yang berupaya meraih banyak gelar musim ini.
BACA JUGA: Pindah ke Real Madrid, Kylian Mbappe Ingin Kenakan Nomor Punggung seperti Idolanya
Terkhusus Vinicius Jr, pemain asal Brasil ini diprediksi bakal tampil mati-matian. Mantan pemain Flamengo dipercaya tak mau kehilangan posisi seiring kehadiran Kylian Mbappe. Setelah mencetak dua gol pekan lalu, Vinicius diprediksi Kembali menggila akhir pekan ini.