Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Optimis, Ancelotti Yakin Gareth Bale Bersinar Bersama Real Madrid Musim Ini

Rio Erfandi , Jurnalis-Minggu, 15 Agustus 2021 |15:08 WIB
Optimis, Ancelotti Yakin Gareth Bale Bersinar Bersama Real Madrid Musim Ini
Gareth Bale saat tampil bersama Real Madrid di laga perdana Liga Spanyol 2021-2022. (Foto: Reuters)
A
A
A

"Saya pikir semua pemain bekerja dengan baik. Bale akan menjadi lebih baik karena dia belum dalam kondisi optimal, seperti semua pemain. Semuanya bisa meningkat,” ucap Ancelotti dilansir dari Marca, Minggu (15/8/2021).

“Bale masih sulit menemukan ruang di antara garis di babak pertama karena Alaves ketat di belakang. Kami kesulitan bermain di tengah,” imbuhnya.

Carlo Ancelotti

Los Blancos memulai Liga Spanyol 2021-2022 dengan bertandang ke markas Deportivo Alaves, di Stadion Mendizorrota, pada Minggu (15/8/2021) dini hari WIB. Real Madrid menang telak dengan skor 4-1.

Penyerang asal Prancis Karim Benzema berhasil mencetak dua gol dalam laga itu. Sementara itu dua gol lainnya dibuat oleh Nacho Hernandez dan Vinicius Junior.

(Djanti Virantika)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement