Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Hamka Hamzah: Ada Thom Haye Dkk, Timnas Indonesia Berpotensi Juara Piala AFF 2026!

Andri Bagus Syaeful , Jurnalis-Selasa, 20 Januari 2026 |03:05 WIB
Hamka Hamzah: Ada Thom Haye Dkk, Timnas Indonesia Berpotensi Juara Piala AFF 2026!
Thom Haye bisa bantu Timnas Indonesia juara Piala AFF 2026. (Foto: Instagram/@thomhaye)
A
A
A

PESEPAKBOLA legenda Indonesia, Hamka Hamzah, mendoakan John Herdman membawa skuad Garuda juara Piala AFF 2026. Sejauh ini, prestasi terbaik Timnas Indonesia di Piala AFF adalah menjadi runner-up sebanyak 6 kali.

1. Timnas Indonesia Tergabung di Grup A Piala AFF 2026

Timnas Indonesia tergabung di Grup A Piala AFF 2026 bersama Vietnam, Kamboja, Singapura, serta pemenang laga playoff antara Brunei Darussalam dan Timor Leste. Sementara Grup B dihuni Thailand, Myanmar, Filipina, Laos, dan Malaysia. 

Timnas Indonesia vs Arab Saudi. (Foto: PSSI)

Hamka Hamzah mengaku selalu optimistis tiap kali Timnas Indonesia bermain. Sebagai pecinta sepakbola Indonesia, ia ingin melihat skuad Garuda berprestasi di ajang apa pun.

"Ya selalu (optimistis), apalagi saya sebagai mantan pemain sepakbola itu sendiri. Jadi, setiap turnamen, ya kita harus optimis apalagi buat penonton dan juga pelatih baru ini untuk menunjukan bahwa PSSI tidak salah memilih Coach Herdman ini,” kata Hamka Hamzah.

2. John Herdman Tak Bisa Panggil Seluruh Pemain Terbaik ke Timnas Indonesia

Mantan pemain Persija Jakarta itu paham John Herdman tak bisa memanggil seluruh pemain terbaik ke Piala AFF. Sekadar diketahui, Piala AFF tidak masuk kalender FIFA sehingga tidak kewajiban sang klub melepas pemain ke Timnas Indonesia.

 

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement