LONDON โ Bek tengah Tim Nasional (Timnas) Denmark, Andreas Christensen, tidak takut kepada kapten Inggris, Harry Kane, yang terkenal dengan ketajamannya. Dia menyatakan Timnas Denmark bisa mengatasi Kane saat kedua tim bentrok di semifinal Piala Eropa 2020.
Kane adalah salah satu nama yang mesti diwaspadai barisan pertahanan Timnas Denmark. Sebab, kapten Inggris itu telah menemukan ketajamannya di Piala Eropa 2020.
Sempat mandul di fase grup, Kane membuka keran golnya saat Timnas Inggris mengalahkan Jerman 2-0 di babak 16 besar. Kane mencetak gol kedua The Three Lions -julukan Inggris- ke gawang Jerman.
Penyerang Tottenham Hotspur itu menambah pundi-pundi golnya saat Inggris melawan Ukraina di perempatfinal. Kane mencetak dua gol yang mengantarkan Inggris menang telak 4-0 atas Ukraina.
BACA JUGA: Hadapi Denmark, Timnas Inggris Ingin Akhiri Kutukan di Semifinal
Kini, Kane akan memimpin lini depan Inggris saat melawan Timnas Denmark. Akan tetapi, Christensen tidak panik karena kerap bertarung dengan Kane saat timnya, Chelsea, melawan Tottenham di Liga Inggris. Christensen cukup mengenal Kane.
Selain Christensen, ada pemain Timnas Denmark lain yang juga mengenal Kane dengan baik. Pemain itu adalah Pierre-Emile Hojbjerg yang merupakan gelandang Tottenham.