Ironisnya, Portugal racikan Fernando Santos selalu tertinggal. Beruntung, Portugal mempunya Luis Nani dan Cristiano Ronaldo yang menyelamatkan wajah Portugal. Alhasil, skor sama kuat 3-3 dan Portugal lolos ke 16 besar Piala Eropa 2016.

Dari sinilah, keajaiban demi keajaiban dicapai Portugal, hingga akhirnya keluar sebagai juara Piala Eropa 2016. Saat itu di partai puncak, Portugal membalikkan prediksi semua orang dengan mengalahkan tuan rumah Prancis 1-0!
Jadi, bagaimana dengan jalannya laga Hungaria vs Portugal malam ini di laga perdana Grup F Piala Eropa 2020? Bagi Anda yang ingin menyaksikan laga ini jangan khawatir. Sebab, laga Hungaria vs Portugal dapat disaksikan di RCTI dan iNews TV pada Selasa, (15/6/2021) pukul 23.00 WIB.
Saksikan siaran langsung pertandingan UEFA EURO 2020 di iNewsTV
(Ramdani Bur)