MADRID – Rafael Benitez memberikan analisanya terkait pertandingan yang mempertemukan Real Madrid melawan Liverpool pada leg pertama babak perempatfinal Liga Champions musim 2020-2021. Benitez yakin bahwa laga antara Madrid kontra Liverpool bakal berjalan sangat menarik.
Sebagaimana diketahui, Madrid memang tengah mempersiapkan diri untuk bisa menjalani pertandingan leg pertama babak perempatfinal Liga Champions 2020-2021 kontra Liverpool. Laga ini sendiri bakal dimainkan di markas Madrid, Estadio Alfredo di Stefano, Rabu 7 Aprili 2021, dini hari WIB.
Banyak yang berpandangan bahwa duel antara Madrid melawan Liverpool adalah terlalu dini terjadi, mengingat kualitas yang dimiliki oleh kedua tim. Maka dari itu, laga antara Madrid kontra Liverpool diyakini bakal berjalan menarik.
Terlebih baik Madrid atau Liverpool memang sempat menunjukkan performa inkonsisten di musim ini. Ya, Liverpool sempat diprediksi sebagai calon kuat juara Liga Inggris 2020-2021 setelah tampil apik di pekan-pekan awal.
Baca Juga: Jawaban Sergio Ramos soal Masa Depannya Justru Buat Penggemar Real Madrid Semakin Cemas
Akan tetapi memasuki paruh musim, Liverpool mulai kehilangan taji yang kerap menelan kekalahan dari tim-tim semenjana. Meski belakangan Liverpool berhasil memperbaiki performanya, termasuk menang telak dari Arsenal dalam lanjutan Liga Inggris 2020-2021 pada akhir pekan kemarin.
Situasi serupa juga dialami oleh Madrid di Liga Spanyol 2020-2021. Ya, skuad Los Blancos –julukan Madrid– juga sempat beberapa kali memetik hasil minor kala menghadapi tim yang secara kualitas jauh di bawah mereka. Namun di sejumlah laga terakhir, Madrid mulai kembali ke jalur kemenangan.