SEBAGAI model papan atas, Georgina Rodriguez tentunya memiliki wajah cantik dan tubuh seksi. Dalam berbagai kesempatan, kekasih Cristiano Ronaldo itu bahkan sering membagikan potret dirinya yang memamerkan perut mulus nan rata.
Sebagai informasi, Georgina Rodriguez memiliki kegemaran hal inilah yang membuatnya memiliki tubuh ideal. Bahkan, meski perempuan berpaspor Spanyol itu sudah melahirkan seorang anak, namun ia tetap bisa tampil seksi.
Baca juga: 5 Foto Seksi Jessica Mila Kenakan Dress Ketat, Menggoda Mana ketimbang Georgina Rodriguez?
Perempuan berkebangsaan kelahiran Buenos Aires itu biasanya melakukan olahraga di gym yang ada di rumah Cristiano Ronaldo. Georgina sering membagikan kegiatannya tersebut melalui akun Instagram pribadinya.
Adapun menu latihan yang biasanya dilakukan Georgina Rodriguez adalah squat dan plank. Tak mengherankan jika pada akhirnya Georgina memiliki tubuh seksi. Apalagi Georgina Rodriguez juga menjaga pola makannya.
Baca juga: 5 Foto Seksi Anya Geraldine Busung Dada, Cantik Mana ketimbang Antonela Roccuzzo?
Video lengkap Georgina Rodriguez melakukan squat bisa dilihat di sini. Dapat disaksikan bahwa Georgina mampu melakukan gerakan ini dalam kurun waktu yang terbilang lama.
Sebenarnya bukan hanya Georgina Rodriguez, presenter kenamaan Tanah Air, Maria Vania, juga giat melakukan olahraga. Maka dari itu Maria Vania bisa memiliki tubuh yang ideal dan perut rata sebagaimana Georgina Rodriguez.
Melalui akun Instagram pribadinya, Maria Vania kerap membagikan kegiatannya yang sedang berolahraga, baik itu di pusat kebugaran (gym) maupun outdoor. Diketahui Maria Vania memiliki channel YouTube sendiri yang kontennya membahas soal tips-tips dalam berolahraga.
Maria Vania bahkan tak ragu mengungkapkan rahasianya membentuk tubuh ideal. Dalam salah satu unggahannya di Instagram dan TikTok, perempuan kelahiran Bandung itu pun membagikan video latihan yang bisa membentuk otot perut. Video tersebut bisa dilihat di sini.
Selain itu, Maria Vania pun sangat memperhatikan pola asupannya. Bahkan diketahui Maria Vania sudah tidak mengonsumsi selama tujuh tahun.
(Mochamad Rezhatama Herdanu)