BANDUNG – Pelatih Persik Kediri, Joko Susilo mengatakan laga kontra PSS Sleman akan menjadi ujian mental bagi para pemainnya jelang tampil di ajang Liga 1 mendatang. Seperti diketahui, Persik Kediri merupakan tim promosi yang seharusnya berlaga di Liga 1 2020 kemarin.
Akan tetapi, pandemi virus corona membuat gelaran Liga 1 2020 secara resmi dibatalkan dan baru akan kembali bergulir 2021 ini. Untuk itu, Joko Susilo mengatakan keikutsertaan Persik Kediri di ajang Piala Menpora 2021 kali ini jadi momen tepat untuk melakukan evaluasi penampilan para pemain.
“Evaluasi tentu di tim kami sendiri yang pertama, kembali sama seperti yang saya sampaikan di awal, bahwa mental adalah utama, lalu fisikal, taktikal,” ujar Joko Susilo seperti dilansir dari laman Liga Indonesia Baru, Rabu (31/3/2021).
“Secara tim di waktu satu minggu kemarin kita coba menaikkan tiga faktor itu dan Alhamdulillah kami melihat di lapangan progres menggembirakan untuk pelatih," lanjutnya.
Baca juga: Kim Kurniawan Ungkap Persiapan PSS Sleman Jelang Hadapi Persik Kediri
Namun ia juga yakin situasi di latihan dan pertandingan dikatakan akan berbeda. Oleh sebabnya Aji Santoso meyakini laga melawan PSS Sleman akan jadi ujian mental bagi para pemainnya.
Terlepas dari hasil secara keseluruhan, Aji Santoso mengatkan turnamen ini akan jadi pembelajaran awal untuk Persik. Salah satunya untuk memetakan bagaimana perlawanan tim Liga 1 karena sebelumnya Persik berkutat di Liga 2 dan Liga 3.
“Saya yakin siap tapi selalu saya tekankan kepada pemain bahwa di latihan akan berbeda dengan pertandingan,” ujarnya lagi.
“Tidak bisa menyebutkan sudah bagus kalau tidak dibuktikan di lapangan, saya katakan ke pemain semua mungkin meremehkan kita, maka kita yang bisa menjawab sebagai individu pemain dan tim," sambung Aji Santoso.
Sementara itu, di sisi lainnya kubu PSS Sleman diklaim telah melakukan persiapan cukup matang jelang menghadapi Persik Kediri esok hari. Hal itu diungkapkan salah satu penggawa Super Elja, Kim Kurniawan.
“Persiapan kami sejauh ini berjalan dengan baik. Semua pemain fit dan ini jadi modal bagus untuk kami,” ujar Kim Jeffry Kurniawan.
“Terlebih setelah dua pertandingan yang sudah kita lewatkan. Pertandingan yang dibilang cukup berat karena setahun tidak bermain,” tandasnya.
(Mochamad Rezhatama Herdanu)