MANCHESTER – Pelatih AC Milan, Stefano Pioli, puas timnya membawa pulang hasil imbang 1-1 dari kandang Manchester United, Old Trafford, Jumat (12/3/2021), dini hari WIB, pada leg I 16 besar Liga Eropa 2020-2021. Hasil itu jadi modal penting bagi Milan yang gantian menjamu Man United pada leg II.
Penyebab lain dari kepuasan Pioli adalah Milan sejatinya hampir kalah dari Man United. Sejak pertengahan pertandingan, I Rossoneri -julukan Milan- telah tertinggal dari Man United.
Gawang Milan dibobol sundulan Amad Diallo yang memaksimalkan umpan lambung Bruno Fernandes pada menit ke-50. Milan cukup rugi dengan skor 0-1, apalagi mereka sempat mencetak dua gol lebih dulu pada awal babak pertama.
Gol Rafael Leao dan Franck Kessie sayangnya dianulir wasit. Leao terjabak offside, sedangkan Kessie melakukan handsball.
BACA JUGA: AC Milan Tampil dengan Kepribadian di Kandang Man United
Meski begitu, Milan tidak menyerah untuk mengejar defisit gol. Rossoneri sempat mendapatkan momentum bagus dalam pertandingan itu, tetapi upaya mereka selalu membentur barisan pertahanan Man United.
BACA JUGA: Hasil Liga Eropa: Man United vs AC Milan Imbang, Arsenal dan Tottenham Menang
Ketika pertandingan tampak akan berakhir dengan kekalahan Milan, keajaiban terjadi pada tambahan waktu babak kedua. Simon Kjaer mencetak gol dalam situasi sepak pojok dengan sundulannya sehingga pertandingan berakhir dengan skor 1-1.