TURIN – Juventus melenggang ke final Coppa Italia 2020-2021. La Vecchia Signora -julukan Juventus- meraih tiket ke final setelah menyingkirkan Inter Milan pada semifinal yang berlangsung dalam dua leg.
Juventus memenangkan leg I di kandang Inter Milan, Giuseppe Meazza, dengan skor 2-1. Sementara itu, pasukan Andrea Pirlo mampu menahan imbang Inter Milan 0-0 saat bermain di Stadion Allianz, Rabu (10/2/2021) dini hari WIB.
Melansir dari Opta Paolo, Rabu (10/2/2021), Juventus mencetak rekor sebagai tim yang paling sering lolos ke final Coppa Italia. Juventus 20 kali menjadi finalis kompetisi kasta kedua di Negeri Pizza tersebut. Juventus unggul dari AS Roma (17 kali) dan Inter Milan (13 kali).
Meski begitu, Juventus harus berjuang keras untuk mencapai final ke-20 mereka. Sebab, La Beneamata -julukan Inter Milan- memberikan perlawanan berarti terhadap Juventus pada leg II.
BACA JUGA: Leg II Berakhir 0-0, Juventus Lolos ke Final Coppa Italia Musim Ini
Juventus lebih mendominasi penguasaan bola dalam leg II. Akan tetapi, Inter Milan kerap melancarkan serangan balik berbahaya sehingga pertandingan pun berjalan sengit.
BACA JUGA: Babak Pertama Selesai, Juventus vs Inter Milan Sama Kuat 0-0
Inter Milan memiliki beberapa peluang bagus pada babak pertama, tetapi tidak berbuah gol. Sementara itu, Juventus lebih mengancam pada babak kedua meski gagal juga mencetak gol hingga pertandingan berakhir.