MANCHESTER – Pelatih Sheffield United, Chris Wilder, menyatakan timnya sedang dilanda badai cedera. Wilder mengonfirmasi, bahwa sembilan pemain Sheffield kemungkinan besar absen saat melawan Manchester United dalam lanjutan Liga Inggris 2020-2021.
Fakta itu menguntungkan Man United yang butuh kemenangan atas Sheffield untuk kembali ke puncak klasemen sementara. Saat ini, Man United menduduki posisi kedua dengan koleksi 40 poin.
The Red Devils –julukan Man United– tertinggal satu poin dari saudara sekota mereka, Manchester City. Man City merebut puncak klasemen sementara dari Man United setelah mengalahkan West Bormwich Albion 5-0.
Jika ingin menyalip Man City, Man United tidak punya cara lain kecuali mengalahkan Sheffield. Hasil imbang dalam pertandingan, yang berlangsung di Old Trafford, Kamis 28 Januari 2021 dini hari WIB itu, tidak akan membawa Man United ke posisi pertama karena mereka kalah selisih gol dari Man City.
BACA JUGA: Man United vs Sheffield, Rashford Kembali Jadi Andalan The Red Devils
Meski begitu, Man United diprediksi akan memenangkan pertandingan kontra Sheffield dengan mudah. Sementara itu, Wilder pun tidak mematok target khusus saat melawan Man United.
“Secara potensial, ada sembilan pemain dari skuad kami yang tidak tersedia untuk Rabu (waktu setempat). Semoga saja, mungkin ada satu atau dua pemain yang kembali untuk akhir pekan ( saat Sheffield melawan Man City),” kata Wilder, mengutip dari laman resmi Man United, Rabu (27/1/2021).