Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Catatan Manis Juventus: Tak Pernah Absen Raih Trofi dalam 10 Tahun Beruntun

Djanti Virantika , Jurnalis-Jum'at, 22 Januari 2021 |14:34 WIB
Catatan Manis Juventus: Tak Pernah Absen Raih Trofi dalam 10 Tahun Beruntun
Juventus juara Piala Super Italia. (Foto: Reuters)
A
A
A

Pencapaian manis Juventus ini pun tentu saja membuat banyak pihak di tim tersebut merasa bangga. Salah satu yang merasakan hal itu ialah sang presiden klub, yakni Andrea Agnelli.

Meski tak bisa datang langsung ke pertandingan tersebut dan merayakan gelar juara bersama, Agnelli tetap menuangkan rasa gembiranya lewat cuitan di Twitter. Dia bangga dengan pencapaian manis Juventus yang dalam 10 tahun terakhir tak pernah absen juara.

Andrea Agnelli

"Kami telah memenangkan trofi selama 10 tahun berturut-turut. Tidak buruk, namun yang terbaik selalu datang!" tulis Agnelli di akun Twitter resminya, @andagn.

Juventus pun berpeluang menambah koleksi trofinya pada musim 2020-2021 ini dari sejumlah kompetisi. Salah satunya adalah Liga Italia dan Liga Champions yang masih terus diikuti tim asuhan Andrea Pirlo tersebut.

(Ramdani Bur)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement