Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Legenda Man United Curiga Ada Narasi untuk Memecat Solskjaer

Andika Pratama , Jurnalis-Jum'at, 11 Desember 2020 |16:13 WIB
Legenda Man United Curiga Ada Narasi untuk Memecat Solskjaer
Ole Gunnar Solskjaer (Foto: Reuters)
A
A
A

MANCHESTER – Legenda Manchester United, Phil Neville, mencurigai ada narasi untuk melengserkan Ole Gunnar Solskjaer dari jabatannya sebagai Manajer The Red Devils –julukan Man United. Padahal, Neville menilai manajemen Man United masih mempercayai Solskjaer.

Badai kritik menerpat Man United asuhan Solskjaer sejak awal musim ini. Penyebabnya adalah inkonsistensi Harry Maguire dan kawan-kawan. Man United bisa menang melawan tim kuat, tetapi kerepotan bahkan kalah saat berhadapan dengan lawan yang lebih lemah.

Ole Gunnar Solskjaer (Foto: Reuters)

Teranyar, pasukan Solskjaer baru saja mendapatkan hasil buruk di Liga Champions. Man United secara mengejutkan gugur di fase grup meski diunggulkan lolos ke 16 besar.

Man United sejatinya akan lolos ke 16 besar jika meraih hasil imbang pada partai pamungkas Grup H kontra RB Leipzig. Akan tetapi, Man United justru kalah 2-3 di kandang Leipzig, Red Bull Arena.

Man United pun finis di posisi ketiga klasemen akhir Grup H dengan koleksi sembilan poin. Sementara itu, Leipzig (runner-up) dan Paris Saint-Germain (juara Grup H) lolos ke fase gugur.

BACA JUGA: Phil Neville Tantang Man United Sikat Man City di Manchester Derby

Kegagalan Man United seperti bensin yang membuat kabar pemecatan Solskjaer memanas. Akan tetapi, Neville menilai Solskjaer masih layak menjadi juru taktik The Red Devils.

"Narasi dari dalam klub jauh berbeda dengan yang di luar klub, di mana tampaknya ada perburuan penyihir total untuk mengeluarkan bocah ini (Solskjaer) dari pekerjaannya,” ujar Neville kepada BBC Radio 5 Live, mengutip dari Daily Mail, Jumat (11/12/2020).

Tekanan besar ada di puncak Solskjaer saat ini. Satu-satunya cara untuk lepas dari tekanan adalah memenangkan Manchester Derby di Liga Inggris. Pertandingan kontra Manchester City tersebut akan berlangsung di kandang Man United, Old Trafford, Minggu 13 Desember 2020, dini hari WIB.

Namun, menang atas Man City bukan pekerjaan mudah karena di atas kertas Man United kalah kualitas. Selain itu, Man City pun perlahan-lahan telah menemukan permainan terbaiknya lagi.

Ole Gunnar Solskjaer (Foto: Reuters)

The Citizens –julukan Man City– sempat terpuruk pada awal musim ini. Inkonsistensi Man City membuat mereka berada di papan bawah klasemen sementara Liga Inggris.

Meski begitu, performa Man City membaik seiring semakin banyak pertandingan dijalani mereka. Man City tidak terkalahkan dalam lima pertandingan terakhir di semua kompetisi dengan rincian empat kali menang dan sekali imbang. Oleh sebab itu, Man United harus tampil maksimal agar menang di Manchester Derby.

(Ramdani Bur)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement