Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Frank Lampard Minta 5 Slot Pergantian Pemain di Liga Inggris 2020-2021

Rachmat Fahzry , Jurnalis-Jum'at, 20 November 2020 |17:51 WIB
Frank Lampard Minta 5 Slot Pergantian Pemain di Liga Inggris 2020-2021
Frank Lampard. (Foto/Reuters)
A
A
A

Menurut Lampard hal itu tidak masuk akal. Pasalnya, kata dia, hal itu memangkas waktu persiapan timnya apalagi sejumlah pemainnya baru kembali usai dari memperkuat negaranya pada Kamis 19 November 2020.

"Itu bukan hal yang terbaik, jika tak mau menyebut terburuk. Ketika Anda melihat penjadwalan, sungguh tampak tanpa akal sehat. Jadwal sepak mula jam makan siang, harus berapa kali tim mengalami itu," tutur Lampard.

Foto/Chelsea

"Jika Anda ingin yang terbaik untuk liga ini, saya ingin pemain saya bisa memberi penampilan terbaik, tetapi bukan di situasi sesulit itu," tambahnya.

The Blues—julukan Chelsea—kini berada di posisi kelima klasemen sementara Liga Inggris musim ini. Mereka meraih 15 poin dan hanya mengalami sekali kekalahan dari Liverpool.

(Ramdani Bur)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement