LIGA Champions 2020-2021 akan menggelar sebanyak delapan pertandingan dari Rabu (21/10/2020) malam hingga Kamis 22 Oktober 2020 dini hari WIB. Dari delapan pertandingan itu, sejumlah laga di antaranya menarik perhatian.
Salah satunya Ajax Amsterdam vs Liverpool yang merupakan laga matchday pertama Grup D Liga Champions 2020-2021. Menyambut laga ini, Liverpool tak dalam kondisi optimal.
Sebab, tercatat dua pemain belakang andalan mereka dipastikan absen karena cedera, yakni Alisson Becker dan Virgil van Dijk. Kondisinya semakin parah karena bek tengah Liverpool lainnya, Joel Matip, juga berpotensi absen karena mengalami masalah pada otot kakinya.
(Van Dijk (4) mengalami cedera di laga Everton vs Liverpool)
Karena itu, dalam laga ini pelatih Liverpool Jurgen Klopp berpotensi memainkan sang gelandang, Fabinho, untuk bertugas sebagai bek tengah. Selain laga Ajax vs Liverpool, ada juga Real Madrid vs Shakhtar Donetsk yang merupakan laga perdana Grup B Liga Champions 2020-2021.
Sama seperti Liverpool, Real Madrid juga mengalami masalah pada pertahanan mereka. Sang kapten yang berposisi sebagai pemain belakang, Sergio Ramos, juga absen karena mengalami cedera lutut di laga kontra Cadiz akhir pekan lalu.
BACA JUGA: Prediksi Susunan Pemain Ajax vs Liverpool, Tim Tamu Alami Masalah
Meski begitu, status tuan rumah dan bugarnya deretan personel Madrid di posisi lain, membuat mereka dijagokan menang atas Shakhtar Donetsk.