Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Cristiano Ronaldo Cetak Dua Gol, Pirlo Coba Formasi Baru di Laga Roma vs Juventus

Ramdani Bur , Jurnalis-Senin, 28 September 2020 |09:55 WIB
Cristiano Ronaldo Cetak Dua Gol, Pirlo Coba Formasi Baru di Laga Roma vs Juventus
Cristiano Ronaldo saat cetak gol kedua Juventus ke gawang Roma. (Foto: Twitter/@cristiano)
A
A
A

ROMA Juventus gagal meraih kemenangan di pekan kedua Liga Italia 2020-2021. Bertandang ke markas AS Roma dini hari tadi, skor sama kuat 2-2. Bahkan, Juventus sempat tertinggal dua kali dalam yang digelar di Stadion Olimpico tersebut.

Giallorossi –julukan Roma– membuka keunggulan pada menit 31 setelah ekskusi penalti Jordan Veretout tak dapat ditahan kiper Juventus, Wojciech Szczesny. Penalti didapat setelah gelandang Juventus, Adrien Rabiot, melakukan handball di kotak terlarang.

Veretout

(Veretout buka keunggulan Roma di menit 31)

Kemudian di pengujung babak pertama, Juventus menyamakan kedudukan lewat eksekusi penalti Cristiano Ronaldo. Selanjutnya di menit 46, Roma kembali unggul, lagi-lagi lewat sepakan Jordan Veretout.

Beruntung, Juventus memiliki Cristiano Ronaldo yang dapat memaksa laga menjadi 2-2 pada menit 69. Saat itu, sundulan Cristiano Ronaldo memanfaatkan umpan silang Danilo Luiz tak dapat ditahan kiper Roma, Antonio Mirante.

Dalam laga ini, pelatih Juventus Andrea Pirlo mengubah formasi andalannya. Ketika Juventus menang 5-0 atas Novara dan 3-0 kontra Sampdoria, Pirlo identik dengan formasi 3-4-1-2.

BACA JUGA: Andrea Pirlo Senang Memiliki Cristiano Ronaldo di Juventus

Namun, demi mengakomodasi Alvaro Morata dan Dejan Kulusevski main bareng, Pirlo mengubah formasi andalannya dari 3-4-1-2 menjadi 4-4-2. Dalam pola ini, Szczesny beroperasi sebagai penjaga gawang.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement