Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Lampard Puas dengan Debut Thiago Silva Bersama Chelsea

Admiraldy Eka Saputra , Jurnalis-Kamis, 24 September 2020 |09:50 WIB
Lampard Puas dengan Debut Thiago Silva Bersama Chelsea
Thiago Silva jalani debut di laga Chelsea vs Barnsley. (Foto: Twitter/@ChelseaFC)
A
A
A

LONDON – Pelatih Chelsea, Frank Lampard, mengaku cukup terkesan dengan penampilan Thiago Silva di laga debutnya bersama skuad The Blues dini hari tadi. Bek asal Brasil itu turun sebagai starter saat Chelsea menjamu Barnsley, di Stamford Bridge.

Seperti diketahui, Chelsea tampil apik di ajang Piala Liga Inggris 2020-2021, Kamis (24/9/2020). Menjamu tim divisi kedua, Barnsley, di Stamford Bridge, Chelsea menang meyakinkan atas tim lawan di laga kali ini,

Penyerang baru mereka, Kai Havertz menjadi sorotan lewat pencapaian tiga golnya ke gawang Barnsley. Sementara tiga gol lain diciptakan Tammy Abraham (19’), Ross Barkley (49’) dan Olivier Giroud pada menit ke-83.

Selain nama-nama tadi, Lampard juga menyoroti performa Thiago Silva di laga tersebut. Menurut Lampard, mantan kapten Paris Saint-Germain itu menciptakan laga debut yang sempurna meski terbilang minim dalam persiapan.

Baca juga: Thiago Silva Ungkap Alasan Berlabuh ke Chelsea dan Yakin Juara Liga Inggris

Sebagaimana diketahui, Thiago Silva direkrut Chelsea dengan gratis pada musim panas 2020. Sebab, kontraknya bersama Paris Saint-Germain (PSG) sudah habis pada 30 Juni lalu. Walau begitu, ia baru datang pada akhir Agustus setelah mengantar Les Parisien sebagai runner-up Liga Champions 2019-2020.

Karena baru bergabung, Thiago Silva tidak langsung diturunkan pada dua laga pertama Liga Inggris 2020-2021. Kebugarannya masih diragukan usai berlibur. Mantan pemain AC Milan tersebut lebih banyak menghabiskan waktu di lapangan latihan guna meningkatkan kebugaran.

“Ya, itu menarik bagi kami karena dia baru saja berlatih selama seminggu bersama kami. Itu 60 menit yang sempurna untuknya malam ini,” ujar Lampard, seperti dilansir dari laman Goal International, Kamis (24/9/2020).

“Dia akan menunjukkan kualitas yang dia miliki. Tentu saja, dia akan menjadi lebih bugar dan lebih baik. Dia juga memberi kami sesuatu untuk saya pada malam di ruang ganti dan di lapangan seorang pemimpin dengan otoritas dalam hal tuntutannya kepada orang lain.

“Dia tidak bisa berbicara bahasanya tetapi, untuk saat ini. Itu bahkan tidak menjadi masalah karena kehadirannya dan cara dia memerintah orang-orang di sekitarnya telah menunjukkan hal itu kepada saya dalam latihan dan dalam permainan kami malam ini.

Ya, saya sangat senang dengan Thiago. Itulah yang saya harapkan dari seorang pemain dengan levelnya, tetapi sangat menyegarkan memiliki dia di sini, di klub."

(Fetra Hariandja)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement