RONALD Koeman dikontrak Barcelona selama dua tahun atau hingga 30 Juni 2022. Meski memiliki ikatan selama dua tahun, pelatih asal Belanda itu bisa dipecat dalam hitungan bulan jika gagal mengangkat prestasi Blaugrana –julukan Barcelona.
Dalam hal ini, kapasitas Josep Maria Bartomeu juga dipertaruhkan. Jika gagal mengangkat prestasi Barcelona di awal musim 2020-2021, Bartomeu kemungkinan tak lagi terpilih sebagai presiden dalam pemilihan umum yang diadakan pada 15 Maret 2021.
Karena itu, manajemen Barcelona siap membantu Koeman mendatangkan pemain sesuai kebutuhan juru taktik 57 tahun tersebut. Lantas, siapa saja pemain yang akan didatangkan Koeman?
Berikut 4 pemain yang didatangkan Ronald Koeman ke Barceloona:
4. Georginio Wijnaldum (Liverpool)

Wijnaldum merupakan pemain andalan Koeman di Tim Nasional Belanda. Dalam pola 4-2-3-1 andalan Koeman, Wijnaldum kerap dimainkan sebagai second striker, atau beroperasi tepat di belakang penyerang utama.
BACA JUGA: Kedatangan 4 Pemain Baru, Ini Formasi Barcelona Musim Depan
Wijnaldum sendiri beberapa kali mengindikasikan akan meninggalkan Liverpool, meski masih terikat kontrak hingga Juni 2021. Karena itu, Wijnaldum dalam posisi yang tepat untuk melanjutkan karier bersama Barcelona.