TURIN – Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, memiliki mimpi untuk menikahi sang tunangan, Georgina Rodriguez. Ronaldo memilih Georgina Rodriguez karena perempuan berpaspor Argentina itu mengerti betul bagaimana menghadapi sifat Ronaldo yang berapi-api.
Ronaldo dan Georgina Rodriguez pertama perkenalan pada 2016. Saat itu, Ronaldo dan Georgina Rodriguez bertemu di salah satu brand fashion ternama. Pada pertemuan pertama, Ronaldo dan Georgina Rodriguez tidak sempat berbicara panjang lebar. Baru pada pertemuan kedua, Ronaldo dan Georgina Rodriguez bertukar nomor telefon seluler dan kemudian rasa cinta pun tumbuh di antara keduanya.
Saat ini, Ronaldo dan Georgina Rodriguez dikaruniai satu orang anak atas nama Alana Martina yang lahir pada 12 November 2017. Namun, Georgina Rodriguez mesti mengurusi tiga anak Ronaldo lainnya hasil cintanya dengan perempuan lain.
Sekadar informasi, Ronaldo memiliki anak pertama yang lahir pada 17 Juni 2010 dan diberi nama Cristiano Ronaldo Jr. Ronaldo mendapatkan Cristiano Ronaldo Jr setelah bercinta dengan perempuan asal Amerika Serikat yang hingga kini tidak diketahui identitasnya.
BACA JUGA: Cristiano Ronaldo Ingin Punya 7 Anak, 4 di Antaranya dari Rahim Georgina Rodriguez?
Kemudian pada 8 Juni 2017, Ronaldo mendapatkan anak kembar yang diberi nama Eva dan Mateo. Ronaldo mendapatkan kedua anak tersebut setelah melakukan proses bayi tabung. Meski harus mengurusi tiga anak yang notabene bukan darah dagingnya, Georgina Rodriguez tetap setia mendampingi Ronaldo.