Sebenarnya, musim ini Aduriz berkesempatan memenangkan trofi keduanya, mengingat Bilbao lolos ke final Copa del Rey dan akan menghadapi Real Sociedad. Hanya saja, meski musim 2019-2020 belum resmi berakhir, Aduriz memutuskan berhenti dari statusnya sebagai pesepakbola profesional.
Bagaimana kiprah Aduriz di bersama Tim Nasional Spanyol? Aduriz melakoni debut bersama skuad La Furia Roja –julukan Spanyol– pada 8 Oktober 2010 atau ketika Spanyol menang 3-1 atas Lithuania. Dalam laga tersebut, Aduriz bermain selama 14. Total, Aduriz mencatatkan 13 caps bersama Timnas Spanyol. Ia pun sempat satu kali membela Timnas Spanyol di ajang besar, tepatnya Piala Eropa 2016.
Profil Singkat Aritz Aduriz
Nama: Aritz Aduriz
Lahir: San Sebastian, 11 Februari 1981
Tinggi Badan: 181 Sentimeter
Prestasi: Piala Super Spanyol 2015
Top Skor Liga Eropa 2015-2016 dan 2017-2018.
(Fetra Hariandja)