LIVERPOOL – Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, membicarakan soal wacana menggelar pertandingan Liga Inggris 2019-2020 tanpa penonton. Ia menyambut baik opsi tersebut karena meyakini pertandingan akan tetap berjalan seru dan menarik, meski tanpa adanya penonton.
Sejumlah kompetisi elite di Eropa kini memang tengah menyusun rencana untuk melanjutkan kembali turnamen setelah terhenti beberapa bulan akibat merebaknya virus corona. Salah satunya adalah Liga Inggris.

Tetapi, saat kompetisi bisa kembali bergulir, pertandingan dipastikan digelar tanpa penonton. Sebab, situasi saat ini dinilai masih belum memungkinkan untuk menghadirkan penonton di stadion guna menyaksikan langsung pertandingan.
BACA JUGA: Chiellini: Sergio Ramos Sengaja Bikin Cedera Mohamed Salah
Mendengar hal tersebut, Klopp tampak tak masalah. Meskipun hal itu dinilai tidak akan ideal untuk pemain, Klopp tetap memastikan bahwa timnya dan pemain lain akan dapat menyesuaikan dengan kondisi tersebut.
"Kami semua mulai bermain sepakbola tanpa pendukung dan kami menyukai permainan ini bukan karena suasana di stadion. Kami memang sudah terbiasa dengan itu (kehadiran pendukung di stadion) dan kami tahu itu adalah sepakbola yang sesungguhnya,” ujar Klopp, sebagaimana dikutip dari Goal, Minggu (17/5/2020).
“Tetapi sekarang, jika kami tidak bisa bermain seperti ini selama beberapa bulan, semoga saja (beberapa bulan), itu tidak berarti permainannya masih belum luar biasa. Saya benar-benar berharap itu berhasil di Jerman dan kami kemudian dapat mulai di beberapa titik juga di Inggris," tukasnya.
(Ramdani Bur)